Turkish Airlines
10 hari
Termasuk :
-Hotel Standard 4 Star
-Cable Car Pergamon
-House of Virgin Mary
-Bosphorus Cruise
-Antiokhia Pisidia
Termasuk :
-Hotel Standard 4 Star
-Cable Car Pergamon
-House of Virgin Mary
-Bosphorus Cruise
-Antiokhia Pisidia
Pada hari yang ditentukan Anda sudah berkumpul di Bandara Internasional Soekarno Hatta untuk berangkat bersama-sama dengan penerbangan langsung menuju Istanbul.
Pagi hari tiba di Attaturk International Airport dan selesai proses imigrasi Anda akan diajak menjelajahi Istanbul dimulai dengan mengunjungi Blue Mosque : landmark Istanbul yang dihiasi oleh keramik berwarna biru, Hagia Sophia serta Hippodrome Square. Tak lupa mengunjungi Topkapi Palace yang merupakan lambang kejayaan masa kesultanan Ottoman. Selepas santap siang menuju Bursa untuk bermalam.
Selepas santap pagi melanjutkan perjalanan ke Kusadasi dengan singgah di Tiatira (Why 2:18-29) yang merupakan kota asal Lydia seorang penjual kain unggu (Kis 16:14) dan Komplek Pergamus atau Bergama (Why 2:2-17) dimana dengan kereta gantung Anda akan mengunjungi Komplek Acropolis of Pergamum yang menjadi pusat pendidikan Bangsa Yunani kuno. Selepas santap siang menuju Izmir atau Smirna (Why 2:8-11) untuk mengunjungi Gereja St. Pollikarpus yang merupakan Uskup pertama di Smirna. Bermalam di Kusadasi.
Selepas santap pagi menuju Efesus yang dahulu merupakan ibukota propinsi jaman Romawi di Asia kecil dimana Rasul Paulus pernah tinggal untuk mengunjungi Libray of Celcius, The Grand Theatre, Hadrian Temple dan Gereja Wahyu Jemaat Efesus (Why 2 :1-7) Selepas santap siang menuju House of Virgin Mary yang terletak di atas Gunung Coressos dimana secara tradisi Rasul Yohanes membawa Bunda Maria ke Efesus. Bermalam di Kusadasi.
Selepas santap pagi menuju Sardis (Why 3:1-6) untuk melihat reruntuhan gereja yang dibangun di atas Kuil Artemis, Filadelfia (Why 3:7-13) dan Laodikia (Why 3:14-22) dimana jemaat ini dikenal dengan jemaat yang suam suam kuku. Selepas santap siang menuju Pamukkale dimana Anda akan diajak berfoto di reruntuhan kota kuno Hierapolis pada jaman Romawi untuk melihat keajaiban alam Cotton Castle yang merupakan terasering yang terbuat dari hasil endapan aliran air belerang dan batu kapur dan Cleopatra’s Pool yang bagus untuk kesehatan kulit. Bermalam di Pamukkale.
Selepas santap pagi meninggalkan Pamukkale menuju Cappadocia dengan singgah di Antiokhia Pisidia dimana di kota inilah pertama kali murid murid Yesus disebut dengan nama Kristen (Kis.11:26) Antiokhia merupakan pusat pengabaran Injil ke seluruh dunia untuk pertama kali. Bermalam di Cappadocia.
Pagi hari Anda dapat mengikuti Tour Tambahan dengan menikmati keindahan Cappadocia dengan menggunakan Hot Air Ballon. Selepas santap pagi mengunjungi Underground City yang merupakan salah satu kota bawah tanah, Goreme Open Air Museum yang terkenal serta melihat pemandangan di Pigeon Valley dan Uchisar Village. Tak lupa tempat pembuatan Karpet dan Keramik khas Cappadocia.
Selepas santap pagi perjalanan dilanjutkan menuju Ankara dengan singgah di Tuz Golu Salt Lake yang merupakan salah satu danau garam terbesar di dunia. Selepas santap siang menuju Ankara untuk mengunjungi Ataturk Mausoleum yang merupakan bapak pendiri dari Republik Turki. Bermalam di Istanbul.
Selepas santap pagi Anda akan mengikuti Bosphorus Cruise untuk melihat Istanbul dari kedua benua yaitu Benua Asia dan Benua Eropa. Selepas santap siang mengunjungi Grand Bazaar yang merupakan bazaar tertua dan terbesar di dunia dimana terdapat 3000 toko dan dikunjungi oleh 250.000 orang setiap hari sampai tiba waktunya menuju Bandara Attaturk International Airport untuk memulai penerbangan kembali ke Jakarta.
Hari ini Anda tiba di Jakarta dengan membawa kenangan indah wisata bersama Kami. Terima Kasih atas partisipasi Anda dan sampai jumpa di acara wisata lainnya