6 hari
Anda akan diajak mengikuti Misa Kamis Putih di Gereja San Juan Lebao pada pukul 18:00wita. Setelah itu mengikuti Tuguran pribadi di Biara Susteran PRR . Seusai Tuguran kembali ke Hotel untuk segera beristirahat, persiapan mengikuti puncak perayaan Semana Santa keesokan hari yang dimulai dari pagi hingga dini hari. Perayaan Semana Santa atau Hari Bae adalah ritual perayaan pekan suci Paskah yang dilakukan selama tujuh hari berturut- turut oleh umat Katolik di Larantuka, Flores Timur.